Sabtu, 06 Januari 2018

Manfaat buah mangga dan komposisi kandungan nutrisi/gizi

0

Manfaat lain dari buah mangga 


Buah mangga memiliki rasa yang berbeda. Ada yang manis dan juga asem. Selain itu juga mangga memiliki beberapa jenis. Di antaranya yang kita kenal seperti mangga cengkir dan mangga golek. Mungkin masih banyak lagi jenis buah mangga. Buah mangga selain sebagai cemilan tapi memiliki khasiat tersendiri buat yang mengalami peradangan pada tenggorokan.
Saya memiliki pengalaman tersendiri setelah mengkonsumsi/ memakan buah mangga ini. Waktu itu, saya sempat mengalami peradangan pada tenggorokan yang menyebabkan nafsu makan saya hilang karena panas dalam/ sariawan. Penyebabnya adalah peradangan berupa benjolan yang menimbulkan luka perih dan gatal pada tenggorokan sehingga sulit menelan. Saking sakitnya tenggorokan. Saya sudah meminum berbagai produk obat herbal bermacam jenis.  Bukan di situ saja saya mengkonsumsi obat panas dalam/ sariawan berbentuk tablet tapi hasilnya nihil. Malah saya berusaha menyembuhkannya dengan memakan-makanan pedas dan asem. Tapi, tetap saja tidak sembuh.
Peradangan / gejala pada tenggorokan merupakan gejala awal datangnya penyakit batuk. Pada musim pancaroba berbagai macam penyakit akan datang. Apabila stamina atau imunitas pada tubuh kita lemah maka kita akan terserang penyakit tersebut. Maka, kita perlu menjaga kesehatan sebisa mungkin dengan pola makan yang baik serta berolahraga.
Kabar baik yang saya mau bagi ke khalayak umum mengenai penyakit saya yaitu memanfaatkan buah mangga untuk mengobati radang tenggorokan yang sangat mengganggu dan menyakitkan apabila hendak makan/ minum. Awalnya, saya iseng dengan ngemil buah mangga yang ditambahkan garam tersebut.  Karena dengan memakan makanan pedas semacam petis buah tidak sembuh juga. Maka, saya hanya makan buah mangga muda yang sudah dipotong-potong kecil-kecil dengan garam saja. Karena waktu itu saya mulai tidak sabar untuk sembuh ditambah rasa sakit saat menelan makanan/ minuman yang membuat saya mencoba mengemil mangga tersebut. 

Setelah saya mencoba memakan/ ngemil mangga muda tersebut ada reaksi yang timbul. Di antaranya, ada semacam sengatan di luka peradangan tersebut. Sengatan itu efek dari garam yang ditambahkan pada buah mangga muda sehingga radang tenggorokan yang berupa benjolan mulai berangsur baik dan saya pun mulai bisa menelan makanan/ minuman lagi.
Cara itu dilakukan berulang kali sampai benjolan pada tenggorokan mengempis dan hilang. Kalau saya memakan mangga itu sampai 4 hari dengan 1 buah mangga per hari nya. Alhamdulilah, setelah beberapa hari memakan/ mengkonsumsi mangga muda sebagai cemilan. Saya bisa menelan makanan/ minuman tanpa menahan rasa perih/ sakit serta gatal pada tenggorokan yang diakibatkan benjolan di sekitar tenggorokan lagi.
Mudah-mudahan cara ini bisa dimanfaatkan untuk orang yang mengalami hal serupa di mana tenggorokannya sakit seperti saya alami. Selamat mencoba...

Buah Mangga Muda adalah bahan makanan yang biasa dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia.  Buah Mangga Muda mengandung energi sebesar 59 kilokalori, protein 0,5 gram, karbohidrat 15,1 gram, lemak 0,4 gram, kalsium 12 miligram, fosfor 11 miligram, dan zat besi 0 miligram.  Selain itu di dalam Buah Mangga Muda juga terkandung vitamin A sebanyak 85 IU, vitamin B1 0,06 miligram dan vitamin C 65 miligram.  Hasil tersebut didapat dari melakukan penelitian terhadap 100 gram Buah Mangga Muda, dengan jumlah yang dapat dimakan sebanyak 73 %.

Informasi Rinci Komposisi Kandungan Nutrisi/Gizi Pada Buah Mangga Muda :

Nama Bahan Makanan : Buah Mangga Muda
Nama Lain / Alternatif : -
Banyaknya Buah Mangga Muda yang diteliti (Food Weight) = 100 gr
Bagian Buah Mangga Muda yang dapat dikonsumsi (Bdd / Food Edible) = 73 %
Jumlah Kandungan Energi Buah Mangga Muda = 59 kkal
Jumlah Kandungan Protein Buah Mangga Muda = 0,5 gr
Jumlah Kandungan Lemak Buah Mangga Muda = 0,4 gr
Jumlah Kandungan Karbohidrat Buah Mangga Muda = 15,1 gr
Jumlah Kandungan Kalsium Buah Mangga Muda = 12 mg
Jumlah Kandungan Fosfor Buah Mangga Muda = 11 mg
Jumlah Kandungan Zat Besi Buah Mangga Muda = 0 mg
Jumlah Kandungan Vitamin A Buah Mangga Muda = 85 IU
Jumlah Kandungan Vitamin B1 Buah Mangga Muda = 0,06 mg
Jumlah Kandungan Vitamin C Buah Mangga Muda = 65 mg
Khasiat / Manfaat Buah Mangga Muda : - (Belum Tersedia)
Huruf Awal Nama Bahan Makanan : B
Sumber Informasi Gizi : Berbagai publikasi Kementerian Kesehatan Republik Indonesia serta sumber lainnya.

Keterangan :
Riset/penelitian pada Buah Mangga Muda yang berbeda bisa menghasilkan perbedaan hasil yang didapat karena berbagai faktor yang mempengaruhi.  Mohon maaf apabila ada kesalahan atau kekurangan pada informasi daftar komposisi bahan makanan Buah Mangga Muda ini.  Semoga informasi kandungan gizi/nutrisi Buah Mangga Muda ini bisa bermanfaat untuk kita semua.  Terima Kasih.