Lihat jajanan anak SD yang lewat tiba-tiba pengen bikin aja. Salah satunya jajanan "Sate Telur Gulung" ... Sate telur gulung ini
adalah salah satu jajanan yang lagi marak. Khawatir dengan
ketidak heginisan makanan tersebut jadi kepengen cari tau cara
membuatnya. Kali ini saya coba bikin sendiri "Sate Telur Gulung".
Bahan:
- 3 butir telur
- Merica secukupnya
- Garam secukupnya
- Tusuk sate
- Bubuhi telur dengan merica, garam dan penyedap rasa bila suka, lalu kocok telur agak lama atau sampai berbusa menggunakan sendok
- Siapkan tusukan sate untuk menggulung atau melilitkan telurnya
- Panaskan minyak (jangan terlalu panas). Karena kalau terlalu panas, telur keburu matang dan akan sulit untuk dililit atau digulung
- Tuangkan 5 sendok teh telur ke dalam minyak, kemudian langsung digulung menggunakan tusukan sate. Tusukan sate diputar di telur yang sedang digoreng di wajan
- Celupkan telur yang sudah digulung ke dalam sisa kocokan telur, lalu goreng lagi sampai matang.Tiriskan
- Sajikan sate telur gulung bersama saus sambal bila suka
0 komentar:
Posting Komentar